Selamat Datang di barajamanulih.blogspot.com (klik others untuk melihat tulisan lainnya. Semoga bermanfaat dan dapat menggali ilmu)

Sabtu, 26 Juli 2014

H-2

Pagi yang dingin membuat mataku mengantuk. Aku berniat untuk tidak tidur setelah salat subuh. Hal ini cukup sulit mengingat kebiasaan tidur setelah subuh. Dikesendirian ini aku mencari cara agar tidak mengantuk. Menulis (mengetik karena tulisan ini diketik melalui smartphone). Menulis apa saja yang terlintas di dalam benak ini.
Di penghujung ramadhan orang-orang sibuk mempersiapkan diri menyambut hari raya idul fitri. Sibuk. Ya, kata itulah yang selalu hadir disetiap penghujung ramadhan.
Sibuk mempersiapkan baju baru ( baju hari raya ). Sibuk membuat kue hari raya. Sibuk membersihkan dan menghias rumah agar terlihat indah. Dan diikuti berbagai kesibukan lainnya.
Hal ini memang tidak terlarang hanya saja aku merasa "mereka" mendahulukan sesuatu yang tidak terlalu penting diatas sesuatu yang penting yaitu meningkatkan ibadah dan atau beri'tikaf. Wallahua'lam.
Beberapa tahun terakhir juga tahun ini pelaksanaan awal ramadhan berbeda. Tidak sama hari memulai puasa. Perbedaan ini membuat merasa ada hawa perpecahan. Entahlah. Semoga hanya diriku yang merasakannya.
Hari raya idul fitri adalah hari yang di nanti-nanti. Hari kemenangan. Hari dimana orang yang beribadah puasa dengan sebenar-benarnya puasa kembali fitri. Semuanya merasa senang dan gembira menyambutnya. Karena kembali fitri atau suci ibarat bayi yang baru lahir ke bumi. Pun orang yang ber"puasa dan tidak puasa merasa senang. Heran, aneh, dan lucu. Aku tidak mengerti mengapa orang-orang tadi ikut senang. Apakah mereka juga merasa kembali fitri atau senang dan gembira melihat orang senang dan gembira? Entahlah.
Yang jelas idul fitri tahun ini tidak ada perbedaan, semoga.
Wallahua'lam.

Rabu, 09 Juli 2014

"Mereka?"

Aku tertawa mereka tertawa
Aku diam mereka tertawa

Aku senang mereka tertawa
Aku sedih mereka tertawa

Aku gembira mereka tertawa
Aku menangis mereka tertawa

Aku menang mereka tertawa
Aku kalah mereka tertawa

Aku marah mereka tertawa
Aku ... Mereka tertawa

Aku jadi heran dan bertanya
Siapa mereka?

Terima Kasih Atas Kunjungannya Semoga Tulisan di atas Bermanfaat

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls